Perpustakaan

Perpustakaan Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian (PSEKP) merupakan salah satu bentuk unit pelaksana dari Subbidang Layanan Hasil Analisis PSEKP. Di dalam tugas dan fungsinya, Perpustakaan PSEKP termasuk perpustakaan khusus, dimana mayoritas koleksinya didominasi bidang sosial ekonomi dan kebijakan pertanian, sesuai dengan tugas dan fungsi PSEKP. Keberadaan Perpustakaan PSEKP tentunya ditujukan untuk mendukung, melayani, serta memenuhi kebutuhan bahan pustaka/informasi, khususnya di PSEKP, dalam rangka mendukung pengembangan dan peningkatan lembaga maupun kemampuan sumber daya manusianya. Perpustakaan PSEKP kini telah memperoleh akreditasi dengan predikat A dari Perpustakaan Nasional.

Bahan koleksi yang dimiliki Perpustakaan PSEKP, terdiri dari buku, majalah, jurnal, dan berbagai koleksi referensi (statistik, kamus, ensiklopedia, dan sebagainya), yang tersedia dalam bentuk tercetak maupun elektronik. Semua bahan tersebut telah dapat diakses melalui Perpustakaan Digital PSEKP, yang tersedia secara daring melalui https://kikp-pertanian.id/psekp/opac/ dan secara localhost melalui https://serverlib/psekp/.

Layanan Perpustakaan PSEKP

Perpustakaan terbuka untuk umum dan tidak terbatas pada karyawan di lingkungan kantor PSEKP seperti mahasiswa/i, peneliti, karyawan serta pengunjung lainnya. Peminjaman hanya dapat dilakukan oleh karyawan di lingkungan kantor PSEKP. Sedangkan untuk pengguna di luar lingkup kantor PSEKP, dapat membaca koleksi ditempat atau memfotocopy. Pelayanan akan dilakukan oleh staf dan karyawan yang berkompeten sehingga pengunjung mendapat kan informasi yang dibutuhkannya.

Waktu pelayanan peminjaman
Senin – Jum’at    : 08.00-15.00 WIB.
Sabtu – Minggu  : Libur

Alamat Perpustakaan PSEKP
Ged. B, Lt. 3, Jl. Tentara pelajar No.3B Bogor -16111
Telp               : (0251) 8333964 ext.316 perpustakaan
Fax                : (0251) 8314496
E-mail           : [email protected]
Kontak WA   : Sheila +62 821-1087-0320